Rabu, 15 September 2021

Pemkab Sidoarjo Dorong SMK Tingkatkan Kompetensi Dan Kemitraan Bursa Kerja


SIDOARJO, BeritaCakrawala.co.id - Ditengah upaya pemerintah menanggulangi penyebaran covid-19 serta peran masyarakat yang tinggi dalam mengikuti vaksinasi sebagai bagian dari program dan protokol kesehatan, berdampak positif dimulainya kegiatan di semua aspek kehidupan baik ekonomi, pendidikan, dan kehidupan sosial lainnya, Kamis (16/9/2021).

Dalam dunia pendidikan menengah atas, SMK yang bermotto "Siap Kerja" harus siap berkompetensi dan berkompetisi dalam dunia usaha.

Oleh karenanya jajaran sekolah SMK meliputi Pengurus, Kepala Sekolah, Guru, dan Staf dituntut untuk selalu menyiapkan kemitraan dengan perusahaan agar siswa bisa melakukan Praktek Kerja Lapangan (PKL) dan ketika lulus langsung bisa bekerja di suatu perusahaan.

Dalam memberikan peluang kerja bagi lulusan kejuruan, di mana dalam mengurangi angka pengganguran yang terjadi. Maka Pemkab, bersama Dinas Tenaga Kerja Kabupaten Sidoarjo bersinergi selalu memberikan penyuluhan, bimbingan jabatan bursa kerja, yang di adakan di SMK TPI Gedangan, dengan di bagi ( 3 ), Antar Kerja Lokal ( AKL ), Antar Kerja Antar Daerah ( AKAD ), Antar Kerja Antar Negara ( AKAN ). Dalam kegiatan tersebut di buka oleh Sekda Sidoarjo Drs. Ahmad Zaini M.M, yang dalam kunjungannya mewakili Bupati Sidoarjo H.Ahmad Muhflor Ali S.iP.

Dalam sambutannya Sekda Ahmad Zaini menerangkan, masuk SMK harus niat dan harus bisa berkopetensi, supaya siswa bisa bersaing. 

"Untuk meningkatan kompetensi siswa dipengaruhi faktor kompetensi guru lewat kurikulum, sarana dan prasarana, juga pendukung alat alat praktek usaha dan dunia kerja baik untuk praktek di dalam sekolah maupun di luar sekolah,"katanya.

"Kalau itu sudah klop, siswa mau berkopentesi pasti bagus. Untuk kerjasama di Sidoarjo khususnya Kecamatan Gedangan sangat potensial karena banyak pabrik pabrik diantaranya pabrik veleg, insya Allah sudah ada MOU. Untuk  bursa kerja lokal antar daerah, kabupaten dan kota, juga antar negara sudah di Rit Disnaker Sidoarjo,"tambahnya.

Di tempat yang sama Kepala Dinas Tenaga Kerja kabupaten Sidoarjo Dr. Feny Apridawati mengatakan, dari data yang ada terbanyak kelulusan SMK dan SMA, menunjang pengganguran di Jawa Timur,  Sidoarjo penyumbang rangking tertinggi 10,97 %.

"Harapannya, untuk tingkat lulusan kejuruan bisa menjadi pengusaha yang bisa menyerap tenaga kerja, karena mempunyai skill dan usaha sendiri. Di samping itu kita  juga sudah menjalin kerja sama dengan jepang dan harus di perhatikan adalah kurikulum bahasa,"terangnya.


Saat ditanya wartawan dalam kegiatan tersebut, kepala sekolah SMK TPI Gedangan Ashari S,Pd. mengatakan, ada tiga kejuruan yang ada di SMK TPI Gedangan ini. Jurusan teknik mesin, jurusan teknik otomotif ringan, jurusan computer dan informatika. 

Diharapkan lulusan SMK TPI Gedangan dengan adanya program ini banyak sisi positifnya, siswa kami bisa Go Internasional, apa yang di sampaikan ibu Feny selaku Disnaker Insya Allah bisa terlaksana dan terwujud...Aamiin,"pungkasnya.(Din).

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Link Berita

Definition List

Unordered List

Support