Jumat, 03 Desember 2021

Mahasiswa KKN Universitas 17 Agustus (UNTAG) Surabaya, Lakukan Instalasi Penerangan Jalan Bersama Warga


SURABAYA, BeritaCakrawala.co.id
- Pengabdian KKN Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya, kini diwujudkan pada upgrading infrastruktur desa pengaturan ulang instalasi penerangan jalan umum (PJU). 

Karena minimnya penerangan sehingga membatasi jarak pandang saat malam hari, maka kelompok KKN Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya, bersama dengan warga Kalianyar Kebon gang I RT 07 bergotong royong memperbaiki dan menambahkan sejumlah lampu di beberapa titik.

Pemasangan kali ini juga disaksikan langsung oleh ketua RT 07, ketua RW 07 dan Babinsa Koramil 0830 03 Pabean Cantian, Sabtu (4/12/2021).

Dalam pemaparannya, salah satu peserta KKN Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya Richo Inzaghi menjelaskan penambahan lampu jalan di beberapa titik area Kalianyar Kebon merupakan serangkaian kegiatan yang sudah direncanakan oleh pihak warga.

"Mengingat terbatasnya jarak pandang di malam hari ditambah lagi kurangnya penerangan di area ini, maka kami berinisiatif dengan membantu memfasilitasi dengan pengajuan di PLN agar legal atau resmi," ujar Richo sembari membantu proses pemasangan kabel.

Tentu saja dalam hal ini disambut baik oleh RT setempat Jumiati, dirinya sangat mengapresiasi atas kerja nyata dari program kampus Universitas 17 Agustus 1945, yang mana mampu memberikan kontribusi yang sangat bermanfaat bagi warganya.


"Alhamdulillah sekarang sudah ada jalur penerangan yang legal, berkat bantuan dari KKN Untag, semoga kedepannya mahasiswanya bisa menerapkan untuk saling bersinergi bersama masyarakat yang membutuhkan," tandas ketua RT 07 Kalianyar Ponten.(Red/LKI)

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Link Berita

Definition List

Unordered List

Support