Sabtu, 09 April 2022

Diduga Tebang Pilih, Penertiban dan Pembongkaran Diatas Kali Wonosari Tegal 1 RT 007


SURABAYA, BeritaCakrawala.co.id
- Dengan adanya pembersihan sampah yang menumpuk di salah satu perairan sungai (Kali...red) di Wonosari Tegal 1 RT 007 RW 002, kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir.

Perlu diketahui, dalam pembersihan sampah tersebut sangat kesulitan oleh karena itu banyaknya Bangunan Liar (Bangli), tempat parkir Mobil yang di atas sungai tersebut.

Tak hanya itu, istri dari RT 007 yang akrab dipanggil Tijah sempat mengatakan, bahwasannya kayu - kayu yang diatas kali harus dibersihakan semua. 

"Semua tumpukan kayu - kayu yang berada diatas kali harus dibersihkan.

Sangat disayangkan, penertiban atau pembersihan diatas kali yang berada di Jalan Wonosari Tegal 1 RT 007 RW 002 tidak merata (Tebang Pilih...red), banyak nya Bangli berdiri diatas bantaran kali 


Salah satu warga yang tidak mau di sebut namanya menyampaikan, sore tadi pada kamis (07/04/2022) sungai yang di depan rumah saya di bersihkan, dan juga beberapa tumpukan kayu yang ada di atas perairan itu di suruh bersihkan.

"Saya merasa kecewa tumpukan kayu saya sudah saya bersihkan, kenapa bangunan yang di cor di atas perairan, kok tidak dibongkar juga,"terangnya.

"Kalau memang di lakukan penertiban seharusnya dibongkar semua dari selatan sampai utara, jangan sampai tebang pilih,"tegasnya.

Terpisah, Saat awak media Online dan Cetak Berita Cakrawala.co.id mendatangi Ketua RW 002 Tholib mengatakan, saya tidak mengetahui adanya penertiban yang ada di RT 007, coba langsung kordinasi dengan kelurahan atau Kecamatan.

"Saya tidak mengetahui adanya penertiban yang ada di RT 007, coba langsung kordinasi dengan kelurahan atau Kecamatan,"terangnya.

"Akan tetapi saya mengetahuinya pembersihan sampah yang menumpuk di sungai depan Wonosari tegal 1 itu saja, memang saya suruh bersihkan oleh Dinas Pekerjaan Umum (PU),"katanya.


Terkait hal tersebut, harusnya pihak Kelurahan Wonokusumo maupun Kecamatan Semampir harus bertindak untuk menertibkan dan pembongkaran Bangli, agar kali yang berada di daerah Wanosari Tegal, biar bersih dan tidak kumuh. Sesuai Perda Kota Surabaya No 2 tahun 2014, tetang Penyelenggaran Ketertiban Umum dan Ketentraman Masyarakat.

"Sampai berita ini diturunkan, kami masih mengkonfirmasi pihak - pihak terkait," pungkasnya.(Red)

Share:

0 comments:

Posting Komentar

Link Berita

Definition List

Unordered List

Support